Bismillaahirrahmaanirrahiim
Resep Lontong Kuah Sayur Komplet
Menikmati lontong kuah dengan sayuran yang lengkap tak hanya pas untuk sarapan dipagi hari.
Anda juga bisa menyajikannya saat lebaran tiba. Hidangkan dengan pelengkapnya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
150 gram tetelan, direbus dalam 700 ml air, potong-potong dagingnya, ambil 500 ml kaldu
2 buah tomat, dipotongpotong
1 tangkai serai, dimemarkan
6 lembar daun jeruk, disobek-sobek
2 lembar daun salam
10 buah buncis, dipotong serong
2 buah wortel, dipotong lebih besar sedikit dari korek api
1 buah labu siam, dipotong korek api
150 gram rebung, dipotong korek api
1.500 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
1 3/4 sendok makan garam
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
3 buah cabai merah
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
6 butir kemiri, disangrai
1 1/2 sendok teh ketumbar, disangrai
2 cm lengkuas
2 cm kunyit
6 butir ebi
Cara Pengolahan :
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama seri, daun jeruk, dan daun salam sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai layu.
Masukkan tetelan, kaldu, dan santan. Didihkan.
Tambahkan buncis, wortel, labu siam,dan rebung. Bumbui gula dan garam. Rebus sampai matang dan bumbu meresap.
Untuk 8 porsi
-----
Tidak ada komentar:
Posting Komentar