Hidangan Indonesia
Kue Ketan Tabur Kelapa
Bahan:
- 300 ml santan kental, dari ½ butir kelapa parut
- 300 ml air
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- 400 g beras ketan putih, cuci bersih
- 125 g brown sugar
- 2 sdm mentega tawar
Topping, masak di atas api kecil:
- 50 ml santan kental, dari ¼ butir kelapa parut
- 325 ml susu kental manis putih
- Taburan, masak hingga menjadi areh (mengental dan berminyak), sisihkan minyaknya:
- 500 ml santan kental, dari 1 butir kelapa parut
Cara Membuat:
- Campur santan, air, daun pandan, dan beras ketan. Masak di atas api sedang sambil aduk rata hingga mendidih.
- Kecilkan api, lanjutkan memasak sambil diaduk dan cairan terserap habis. Matikan api. Masukkan brown sugar dan mentega, aduk rata.
- Tuang ketan ke dalam pinggan tahan panas ukuran 24x18x3 cm bersemir mentega, ratakan.
- Panggang di dalam oven panas bersuhu 150º C hingga setengah matang (±20 menit), angkat. Sisihkan.
- Tuang topping ke atas ketan, ratakan. Naikkan suhu oven menjadi 180° C. Panggang kembali hingga topping matang (±15 menit), angkat. Potong-potong.
- Sajikan dengan taburan. (f)
Untuk 24 potong
Tidak ada komentar:
Posting Komentar