Minuman
Wedang Buah Kering
- 800 ml air
- 100 g jahe, iris tipis
- 3 butir pekak
- 80 g gula jawa
- 2 tangkai serai, memarkan
- 50 g sultana kering
- 50 g kismis
- 150 g rumput laut
- 5 sdm madu
- Rebus air bersama jahe, pekak, gula jawa, dan serai di atas api kecil hingga mendidih. Saring.
- Masukkan sultana dan kismis ke dalam air jahe.
- Jerang kembali di atas api kecil hingga buah kering mengembang dan air jahe menjadi beraroma buah kering. Angkat.
- Penyajian: Taruh rumput laut dan madu ke dalam 6 gelas saji. Tuangi air jahe dengan campuran buah kering. Sajikan panas.
Kalori Per Potong
: 101 Kkal / Porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar