Senin, 28 Januari 2013

Pecel Madiun


Pecel Madiun: Cita Rasa Jawa Timur Yang Melegenda

    Kota Madiun memang terkenal dengan nasi pecelnya. Dengan tampilan berbagai kombinasi sayuran dan bumbu kacang kecoklatan disertai aroma yang sedap, tak pelak membuat siapapun yang melihatnya ingin mencoba makanan yang satu ini. Penyajiannya, biasanya dilengkapi dengan daun pisang yang membuat tampilannya sangat Indonesia. Untuk menikmati seporsi pecel ini, wisatawan kuliner cukup meraih kocek antara Rp 7.000 hingga belasan ribu rupiah, tergantung lokasi pembelian.
    Masakan yang telah melegenda hingga ke seluruh pelosok tanah air ini, memiliki banyak ragam pilihan sayur yang dicampurkan diatas nasi. Mulai dari taoge, daun singkong, beberapa kacang panjang, kembang turi, hingga daun kemangi. Yang menambah sensasi nikmat disini adalah dengan kehadiran lamtoro yaitu sejenis petai yang berasal dari daratan China yang dipotong kecil-kecil. Sayur belum cukup, yang membuat pengunjung tidak bosan adalah pilihan lauk lain seperti kerupuk rempeyek, daging sapi, ayam goreng, bahkan tahu atau tempe bacem. Semua bisa dipilih sesuai selera.

    Bicara tentang pecel madiun, tentu yang membuat nikmat adalah bumbunya! Bumbu yang dibuat dari bahan dasar kacang ini memang menebarkan rasa yang pas, tidak terlalu manis dan tidak terlalu asin. Terkesan memiliki cita rasa yang unik. Cara membuatnya akan mempengaruhi hasilnya. Untk membuat bumbu pecel khas Madiun ini, cukup dengan menghaluskan 3 siung bawang putih, 3cm kencur, dan 2 lembar daun jeruk purut. Setelah semua halus, tambahkan kacang yang sudah disangrai sebanyak ½ kg, garam, gula pasir, serta gula merah secukupnya dan tumbuk hingga halus. Campurkan dengan air hangat secukupnya tapi pastikan tekstur tetap kental kemudian diaduk sebentar. Jika sudah pedas, maka bisa menambahkan cabai dalam adonannya. Bumbu pecel lezat pun akan membuat semua orang ingin mencobanya lagi dan lagi.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar